Yang baru hadir di Panglima Polim. Merupakan cabang kedua mereka. Cabang pertama berada di kota Bandung. Walaupun belum pernah ke cabang pertama mereka. Warna coklat yang mendominasi menjadi daya tarik tersendiri dari coffeeshop ini. Ditambah lokasinya pun gampang diakses.
Tempatnya yang minimalis tapi enak buat ngopi santai. Area indoor yang nyaman apalagi kalo duduk di seating samping jendela yang langsung menghadap jalan, cocok buat yang mau wfc, terlebih banyaknya spot colokan. Area outdoornya juga gak kalah asik buat nyantai sore-sore Design interior dan bar nya cakep banget karena didominasi oleh kayu. Jarang-jarang ada coffeeshop yang interiornya kaya gini.
Salah satu desain coffee shop paling menarik di ibukota, mulai dari façadenya yang stand out bernuansa kecoklatan, hingga interiornya didominasi plywood dan metal plate yang unik dan estetik. Ambiencenya sangat tenang dan nyaman, baristanya ramah semua dan playlistnya pun easy-listening.
Baca juga: Join Kopi Bulungan, Rasa dan Harganya Bikin Balik Lagi
Kelebihan utama dari Index Coffee juga lokasinya, sangat mudah dijangkau bagi pengendara transportasi umum. Sangat strategis juga karena berdekatan dengan berbagai titik untuk dieksplor khususnya sekitaran Blok M.
Tidak perlu khawatir apabila membawa kendaraan pribadi karena di depan cafe ada cukup space untuk parkir.
Di sini ada air putih jadi bisa ambil sendiri nanti di bar.
Menu Rekomendasi :
– Nira Aren Machiatto : Gula arennya ini cukup berbeda dengan di coffeeshop lain, rasanya tidak terlalu pekat dan manis. Cenderung light namun pas.
Ngga ada salahnya mencoba!